Senin, 09 Februari 2015

Lempah Cukut


Lempah cukut ini adaLah saLah satu masakan khas  Bangka..  :)
rasanya gimana sih lempah cukut ini ?, kalau menurutku, rasanya asem, asin, gurih daging dan ditambah manisnya jagung muda..

mirip2 dengan pindang tuLang aLa PaLembang..hehe..

cara membuat lempah cukut ini tergolong sangat mudah tapi memerlukan waktu merebus supaya daging iga bisa lembut.

mendapat info bumbu dari saudara yang biasa mengoLah ini, dengan modifikasi aLa aku.. jadiLah yang memang maknyusss...

yuuk.. cobain deh.. :)


Bahan :
½ kilo daging iga / paikut babi / sapi
10 biji jagung muda / putren

Bumbu yang dihaluskan :
3 ruas jempol lengkuas 
2 batang sereh, ambil putihnya 
10 siung bawang merah 
2 siung bawang putih 
10 bh cabe keriting 
5 bh rawit merah
1 ruas kunyit  
2 bh tomat besar 
5 butir kemiri

1 sdt terasi matang
1/2 sdt Gula
1 sdt Garam
1 sdm Kecap manis

Bahan Pelengkap  :
Potongan rawit merah
Perasan jeruk nipis


Cara Memasak :

1. Blender semua bahan hingga halus. (Kalau terasi sih gak aku blender, tapi aku hancurkan dengan sendok).

2. Rebus daging iga selama 5 menit, lalu tiriskan dan bersihkan dengan air dingin sebelum dimasak kembali.

3. Didihkan air daLam panci, isi air secukupnya kira2x sebanyak 3/4 panci.

4. Masukan bumbu yang sudah di blender dan daging iga, masak sekitar 30 menit dan daging iga empuk.

5. Tambahkan terasi, garam, gula, kecap manis penyedap rasa (optional) dan cicip hingga rasanya sesuai selera (rasa yang manis asam)

6. Masukkan jagung muda yang sudah dipotong sesuai selera.

7. Masak sampai kuah sedikit mengering (tapi tidak terlalu kering).

8. Angkat dan sajikan.

9. Tambahkan perasan jeruk nipis dan potongan cabe rawit merah saat hendak makan atau disajikan..





Lempah Cukut

Tidak ada komentar:

Posting Komentar