sungguh mengugah seLera, saat sore hari sambiL minum teh ditemani wingko babad sangat membuat hati gembira.. :)
Wingko Babad
Bahan :
150 gr Tepung Ketan Putih
300 gr Kelapa Parut
1/4 sdt Vanilli Bubuk
1/4 sdt Garam
200 gr Gula Pasir
1 butir Telur
150 gr santan kental instan
5 bh Nangka potong kecil (optional)
Cara membuat :
1. Campur tepung ketan putih, kelapa parut kasar, vanili bubuk, dan gula pasir, remas-remas sampai gula larut.
2. Tambahkan telur dan aduk rata, tuangkan santan sedikit-sedikit sambil terus diuleni hingga tercampur rata, masukkan nangka (optional) bila suka.
3. Pipihkan adonan dan bentuk bulat.
4. Panaskan wajan datar / wajan teflon yang dioles tipis dengan minyak, panggang wingko sampai matang sambil dibolak balik agar tidak gosong.. ^^,
Wingko Babad |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar