Sabtu, 31 Januari 2015

Swedish MeatbaLL

karena kita smua doyan makan.. :)
dan buat nyoba ke IKEA terLaLu antri.. baru buka di Alam sutera, jadi hunting deh cari resep buat nyenengi keLuarga.. ^^,
SeteLah dimodifikasi sesuai Lidah keLuarga,  berikut jadinya.. hihihi..

Bahan Meat Ball :
250 gr daging babi giling (bisa diganti dengan sapi giling ya.. )
250 gr daging ayam giling
3 siung bawang putih haluskan
1/2 butir bawang bombay ukuran sedang cincang halus
1 sdt lada hitam halus
1/2 sdt gula pasir
1 sdt garam halus
½ sdt pala halus
1 sdt oregano
2 butir telur kocok lepas
2 lembar roti tawar sobek2 kecil
100 ml susu cair tawar
2 sdm tepung maizena

Cara Membuat Meatball :
Sebelumnya, siapkan roti tawar dalam wadah terpisah, lalu tuangkan susu cair tawar kedalamnya. Biarkan susu cair meresap kedalam roti tawar, lalu aduk2 dengan sendok sambil ditekan2 supaya roti tawar hancur dan halus. Jika tidak punya roti tawar, bisa pakai tepung roti (4-5 sdm) lalu tuangi susu cair, biarkan hingga susu cair terserap tepung roti.

 Diwadah lain, masukkan semua bahan dan roti tawar basah. Aduk hingga adonan meatball tercampur merata.

Bentuk adonan meatball menjadi bola2 kecil kurang lebih satu bola kecil seberat 20 gr. Jangan lupa olesi kedua telapak tangan dengan minyak goreng, agar adonan meatball tidak lengket di tangan.

Kukus bola2 daging (meatball) selama kurang lebih 10-15 menit hingga matang.

Goreng meatball pada minyak goreng panas bila akan dihidangkan bersama pendamping2nya. Jika belum akan disajikan bisa disimpan di dalam kulkas/freezer sebagai stok.

###

Saos/Gravy :
2 sdm margarine/mentega
3 siung bawang putih haluskan
1/2 butir bawang bombay ukuran sedang
3 sdm saos tomat
2 sdm kecap manis
2 sdm saos tiram
2 sdm kecap inggris
1 sdt lada hitam bubuk
½ sdt pala bubuk
500 ml susu cair
1 sdm tepung terigu
Garam dan Gula secukupnya jika diperlukan, karena saus dan kecapnya sudah mengandung garam.

Cara Membuat Saos/Gravy :
Panaskan mentega, tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum.

Masukkan saos tomat, saos tiram, kecap manis dan kecap inggris, aduk rata.

Tuangkan susu cair, aduk hingga tercampur rata.

Masukkan lada hitam bubuk dan pala bubuk, garam dan gula boleh ditambah jika dirasa perlu (sesuai selera), aduk kembali hingga tercampur rata. Koreksi rasanya hingga sesuai selera.

Tuangkan larutan tepung maizena ke dalam saos meatball. Aduk2 hingga saos mendidih dan mengental. Angkat dan biarkan hangat.



Swedish MeatbaLL



Swedish MeatbaLL madeby Fie.. yummy.. ga kaLah dengan IKEA punya.. ^^,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar